6 Tips Modifikasi Motor Bagi Pemula Biar Makin Keren!
6 Tips Modifikasi Motor Bagi Pemula Biar Makin Keren!

6 Tips Modifikasi Motor Bagi Pemula Biar Makin Keren!

3 May 2022
0 Comments

Sebagian pengendara mungkin sudah cukup puas dengan tampilan dan performa bawaan pabrik dari kendaraan mereka. Namun, tidak sedikit pula yang menggandrungi modifikasi motor lantaran hobi atau memang merasa sudah bosan dengan tampilan atau performa bawaan kendaraan mereka. Nah, bagi kamu yang tertarik untuk membuat tampilan motor tetap keren, cek tips di bawah ini.

Yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Modifikasi Motor?

Jika mengacu pada Kamus Besar Bahasa Indonesia, kata ‘modifikasi’ berarti perubahan. Dalam konteks modifikasi kendaraan seperti sepeda motor, modifikasi berarti mengubah tampilan dan/atau bagian-bagian pada kendaraan untuk meningkatkan faktor estetika maupun performa kendaraan motor.

Tips Modifikasi Motor Biar Makin Keren

Ada berbagai macam modifikasi kendaraan bermotor yang bisa dilakukan mulai dari aspek estetika atau tampilan hingga aspek teknis kendaraan yang bisa kamu lakukan. Untuk pemula, modifikasi bisa dilakukan mulai dari sesederhana menambahkan stiker pada motor, mengganti jok, hingga aspek teknis seperti mengganti velg dan filter udara. Berikut 6 tips modifikasi motor bagi pemula yang bisa kamu coba.

1. Mengganti Jok Motor

modifikasi motor dengan memilih jok yang benar

Jok berperan penting dalam hal kenyamanan berkendara. Jok standar pabrik sebenarnya sudah cukup nyaman, tetapi kenyamanan itu akan berkurang seiring bertambahnya usia pakai motor. Jika jok motormu sudah mulai kurang nyaman, kamu bisa menggantinya dengan jok variasi yang lebih nyaman. Pun, kamu bisa memilih warna jok yang sesuai keinginanmu.

Baca Juga: Tips Memilih Jok Motor Yang Benar Dan Cara Merawatnya

2. Menambah Stiker Pada Motor

cutting sticker berwarna untuk kendaraan

Ada dua macam stiker yang bisa kamu tambahkan pada motor: stiker variasi (bisa berupa striping atau cutting stiker) dan body wrapping. Cutting stiker biasanya disematkan untuk menunjang tampilan motor dan mengekspresikan hal-hal tertentu, misalnya keanggotaan klub motor atau tim sepak bola favorit.

Sementara, itu stiker body wrapping bisa berfungsi ganda. Selain mengubah warna bodi motor dengan biaya yang cukup murah, beberapa bahan stiker yang digunakan untuk body wrapping juga berfungsi sebagai lapisan pelindung tambahan untuk badan kendaraan.

3. Ganti Rem Yang Lebih Pakem

illustrasi orang sedang memegang rem motor

Rem adalah komponen yang sangat penting dalam sebuah kendaraan bermotor. Sebagai bagian dari meningkatkan faktor keselamatan berkendara, kamu bisa melakukan modifikasi dengan mengganti rem bawaan pabrik dengan rem yang lebih pakem. Tidak hanya itu, beberapa produsen rem, terutama merek-merek premium, memiliki desain cakram yang dapat menunjang tampilan motor.

4. Velg Variasi

tips modifikasi motor dengan velg yang standar

Selain rem, modifikasi velg juga dapat menunjang aspek keselamatan dan estetika sekaligus. Umumnya, produsen velg memiliki lini produk dengan tampilan yang keren. Namun, tetap utamakan aspek keselamatan dengan tidak menggunakan velg yang lebih kecil dari ukuran standar. Setelah itu, barulah pilih velg yang menurutmu bisa membuat tampilan motormu tetap keren.

5. Filter Udara

Filter Udara Kendaraan Motor

Selain faktor tampilan, kamu juga melakukan modifikasi untuk meningkatkan performa dan efisiensi mesin. Salah satu caranya dengan mengganti filter udara mesin. Mengganti filter udara bawaan pabrik dengan filter udara custom dapat membantu mesin mendapatkan udara yang lebih bersih untuk pembakaran, sehingga efisiensi BBM bisa ditingkatkan.

6. Ganti Lampu Standar

Lampu Pada Kendaraan Motor

Kalau kamu masih setia mengendarai motor yang sudah cukup berumur, sebaiknya ganti lampu-lampu motor menggunakan lampu dengan teknologi yang lebih modern seperti HID atau LED. Selain lebih efisien, lampu HID dan LED pada motor juga lebih terang dibandingkan lampu biasa. Modifikasi ini akan sangat berguna jika kamu sering berkendara di malam hari dan sering melewati jalur dengan pencahayaan yang kurang memadai.

Itulah beberapa modifikasi motor untuk pemula yang bisa kamu coba. Semoga bisa membantumu untuk membuat tampilan motormu jadi lebih keren.

Add a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © 2021. All rights reserved.