Mobil Mogok Kehabisan Bensin? Ini Solusi Menghidupkannya!
Mobil Mogok Kehabisan Bensin? Ini Solusi Menghidupkannya!

Mobil Mogok Kehabisan Bensin? Ini Solusi Menghidupkannya!

1 February 2022
0 Comments

Walaupun mobil memiliki indikator bahan bakar, tidak jarang pengendara lupa mengisi bensin dan menyebabkan kendaraan mogok di tengah jalan. Bahkan, hal ini cukup banyak dialami oleh banyak pengemudi. Apabila hal yang sama terjadi sama kamu, ada beberapa hal bisa kamu lakukan untuk mengatasinya. Berikut beberapa cara mengatasi mobil mogok karena kehabisan bensin.

Baca juga: Ternyata Begitu! Ini 5 Penyebab Mesin Mobil Mati Mendadak

Cara Mengatasi Mobil Mogok Karena Kehabisan Bensin

Ilustrasi cara mengatasi mobil mogok karena kehabisan bensin

1. Tepikan Mobil

Saat bensin akan habis, jalannya mobil tidak akan lancar dan mulai tersendat-sendat. Jika hal ini terjadi, segera tepikan mobil agar mobil tidak berhenti di tengah jalan dan kamu harus mendorongnya ke pinggir jalan.

2. Isi Bensin Dengan Memperhatikan Hal Berikut

Segera isi bensin. Setelah mobil terisi bensin, jangan langsung menghidupkan mesin. Ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan seperti sistem injeksi bahan bakar. Mengisi bensin pada tangki kosong memicu masuknya angin sehingga tekanan bahan bakar drop.

Jika kita langsung menyalakan mesin saat tekanan bahan bakar rendah, mesin akan semakin sulit dinyalakan. Kalau kamu memaksa terus menghidupkan mesin, aki akan semakin terkuras. Hindari memosisikan kunci dalam keadaan ON apabila tangki belum terisi bensin.

3. Bleeding

Cara mengatasi mobil mogok karena kehabisan bensin berikutnya adalah bleeding atau buang angin. Proses ini berfungsi mengeluarkan angin yang masuk pada saat pengisian bahan bakar. Ini perlu dilakukan agar tekanan bensin bisa kembali normal. 

Lakukan proses ON dan OFF. Setelah selesai, kamu bisa menghidupkan mesin. Biasanya, pada awalnya, akan terjadi kondisi long cranking atau kondisi di mana mesin menolak menyala secara langsung pada saat pertama kali kamu mencoba menghidupkan mesin. 

Proses bleeding cukup sederhana. Pertama, masukkan kunci ke kontak mobil kemudian putar ke posisi ON. Lampu indikator umumnya akan langsung menyala dengan disertai bunyi. Tahan kunci kontak pada posisi ON hingga bunyi indikator berhenti dan beberapa lampu indikator mesin mati. 

Setelahnya, putar kunci ke posisi OFF hingga semua indikator pada dashboard mati. Tunggu dua detik dan putar kontak ke posisi ON kembali. Lakukan hal yang sama lima hingga tujuh kali agar mesin bisa kembali menyala dengan normal dan stabil.

Mengapa Harus Dilakukan Bleeding?

Setelah bensin terisi dan kunci kamu posisikan ON, fuel pump akan memompa bensin dari tangki bahan bakar menuju saluran bahan bakar selama kurang lebih dua detik. Saat bensin terpompa inilah, tekanan bensin juga semakin meningkat.

Hal ini menyebabkan udara pada saluran bahan bakar semakin tertekan dan terus bergerak. Karena itu, kamu perlu mengulang proses bleeding minimal lima kali supaya udara pada saluran bahan bakar bisa terus bergerak. Dengan proses bleeding, udara akan langsung keluar melalui injektor tanpa kamu harus menunggu lama. 

Bagaimana Jika Mesin Masih Tidak Mau Menyala?

Apabila kamu sudah mengulang bleeding lima hingga tujuh kali tapi mesin masih belum mau menyala, maka kamu perlu memeriksa saluran bahan bakar. Kamu bisa mulai memeriksa selang bahan bakar yang melewati bagian kolong mobil. 

Apabila terdapat tetesan bensin dari kolong tadi, maka bisa dipastikan saluran bahan bakar bocor. Kamu perlu memeriksakan hal ini ke bengkel. 

Masalah lain yang bisa jadi penyebab mesin masih tidak bisa menyala adalah karburator atau sistem injeksi. Biasanya karburator kelebihan atau kekurangan bensin. Apabila kelebihan bensin, maka kamu perlu membuka karburator dan biarkan terbuka beberapa saat. Setelahnya, coba hidupkan mesin kembali tanpa menginjak pedal gas.

Pada mobil injeksi, kamu bisa mencoba mengendurkan fuel rail yang ada di dekat throttle body kemudian coba hidupkan mesin kembali. Kamu tidak perlu khawatir soal pompa, filter, dan fuel pressure apabila bensin menyemprot dengan keras. Namun jika sebaliknya, maka pompa bensin bermasalah dan kamu perlu menggantinya dengan yang baru. 

Baca juga: Ini Sebab dan Cara Mengatasi Mobil Mogok Tidak Bisa Distarter

Reservoir (RES)

Kamu perlu tahu bahwa walaupun jarum penunjuk bahan bakar pada mobil menunjuk pada posisi E atau Empty, mobil masih menyimpan bahan bakar cadangan atau juga disebut reservoir (RES). Reservoir ini bisa kamu manfaatkan untuk berkendara menuju SPBU terdekat. 

Walaupun begitu, jumlah reservoir pada beberapa jenis dan tipe mobil berbeda-beda, biasanya tergantung kapasitas tangki mobil itu sendiri. Tangki cadangan pada mobil biasanya sekitar lima liter. Bisa lebih apabila tangki bahan bakar lebih besar. Dengan bensin lima liter, kamu masih bisa berkendara untuk mencari SPBU terdekat. 

Itu tadi beberapa cara mengatasi mobil mogok karena kehabisan bensin yang harus kamu lakukan. Untuk menghindari kerepotan karena kehabisan bahan bakar, pastikan kamu tidak malas mengecek indikator bahan bakar dan segera mengisinya apabila jarum indikator mendekati E. Menghindari kehabisan bensin juga menjadi cara menjaga performa mesin kendaraan roda empat. 

Add a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © 2021. All rights reserved.